Senin, 31 Oktober 2022

Tingkatkan Pelayanan Publik, Polres Ketapang Bersama Bank BCA Ketapang Gelar Pelatihan Budaya Pelayanan Prima


Polres Ketapang mengadakan pelatihan Budaya Pelayanan Prima kepada personilnya yang mengawaki pelayanan publik Kepolisian. Pelatihan yang digelar di aula Polres Ketapang, pada pagi sabtu (29/10/2022) ini di laksanakan dengan maksud untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik Kepolisian yang ada di Polres Ketapang seperti pelayanan penerbitan SIM, pelayanan SKCK, pelayanan kartu Iden serta pelayanan SPKT dan pelayanan Kepolsian yang lainya.

Kapolres Ketapang AKBP Yani Permana , S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa diadakannya pelatihan peningkatan budaya  pelayanan prima ini merupakan salah satu upaya Polres Ketapang dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik yang ada di Polres Ketapang. Ia menjelaskan bahwa para personil yang mengemban fungsi pelayanan publik mengikuti pelatihan dengan narasumber kali ini dari Bank BCA Kabupaten Ketapang.

“ Saya harap rekan rekan anggota Polres yang hadir di ruangan ini benar benar mengikuti pelatihan secara serius sehingga dapat memahami materi serta mengimplementasikan dalam pelaksanaan pelayanan publik di bidang masing masing ” Jelas Yani.

Ditambahkannya kegiatan ini diperuntukkan untuk petugas yang bertugas sebagai Duta Layanan, Petugas Layanan Kunjungan dan Infromasi, Petugas Layanan Aduan (langsung/telepon), petugas di pelayanan SIM, SKCK, Kartu Identifikasi, serta petugas Pelayanan pengaduan dan laporan di SPKT. Dalam kesempatan ini, narasumber yang memberikan materi mengenai peningkatan Budaya Pelayanan Prima adalah Kepala Kantor Bank BCA Cabang Ketapang Bapak  Sunomo, SH  beserta Tim.

Disampaikan Kapolres Ketapang,  setiap kehidupan di polisi ialah pelayan bagi masyarakat dan Kita harus bisa bermanfaat bagi masyarakat, ini adalah koloborasi dan sinergi dengan pihak eksternal  yang sangat baik dalam kepolisian khususnya Polres Ketapang dan pada dasaranya Kepolisian memberikan pelayanan humanis tapi juga sebagai penegakan hukum.

Dalam penyampaian materi yang dibawakan Bapak Sunomo, SH  , ia mengakatan di depan peserta pelatihan bahwa budaya pelayanan yang prima sangat berkorelasi dari pencanangan Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) khususnya di Polres Ketapang. Apabila budaya pelayanan prima tidak diterapkan di lingkungan kerja, maka predikat Zona Integritas (ZI) tidak akan ditemukan di lingkungan kerja. Kaitan budaya pelayanan prima tidak hanya dengan WBK semata, dalam penerapan Zona Integritas di lingkungan kerja, Budaya Pelayaan Prima sangat penting diterapkan karena hal ini sangat berpengaruh terhadap masyarakat, karena masyarakat lah yang akan menilai bagaimana pelayanan kita selama ini.
 
Para personil Polres Ketapang tampak berpartisipasi aktif dalam kegiatan ini. Hal ini menunjukkan bahwa terdapat kemauan yang tinggi dari anggota Polres Ketapang untuk mewujudkan layanan prima di Polres Ketapang. Kapolres Ketapang mengucapkan terima kasih atas ilmu yang telah diberikan dan antusias dari anggota Polres yang telah mengikuti pelatihan yang telah diberikan. Kapolres Ketapang berharap agar budaya pelayanan prima yang telah dipaparkan dan di praktekkan oleh Kepala Kantor Bank BCA Cabang Ketapang Bapak  Sunomo, SH  dalam pelatihan tersebut mampu dimplementasikan dengan baik dalam memberikan pelayanan bagi masyarakat.
 
” Dalam kesempatan ini kami ucapkan banyak terima kasih kepada Bapak  Sunomo, SH  beserta tim atas ilmu yang sudah diberikan kepada para petugas layanan kami, semoga ilmu ini dapat kita implementasikan untuk kedepannya dan dapat kita ajarkan bagi petugas yang lain juga, sehingga kita semua dapat memberikan yang terbaik bagi masyarakat ” Pungkas Kapolres.

Kapolda Kalbar Sidak Pelayanan SIM di Satpas Polresta Pontianak


Pontianak - Kalbar.
Untuk meningkatkan mutu pelayanan kepada masyarakat, Kapolda Kalbar Irjen Pol Suryanbodo Asmoro,  melakukan inspeksi mendadak ke Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas) Polresta Pontianak, di jalan RE Martadinata,  Pontianak Barat,  Senin (31/10/2022). 

Ada beberapa ruangan yang ditinjau Kapolda, pertama ruang pendaftaran pembuatan SIM, ruang tempat ujian teori, dan lapangan ujian praktek roda dua maupun roda empat keatas..

Saat tiba sekitar pukul 09.00 WIB di Satpas Polresta Pontianak,  Kapolda yang di temani oleh Dirlantas Polda Kalbar, Kabid Propam Polda Kalbar, Kabid Humas Polda Kalbar, Kasubdit Regident Ditlantas Polda Kalbar dan Waka Polresta Pontianak ( mewakili Kapolresta Pontianak yang sedang sakit), serta Kasat Lantas Polresta Pontianak,  langsung mengecek beberapa tempat yang menjadi bagian pelaksanaan pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM).
Tujuan dilaksanakan pengecekan ini untuk memastikan pelayanan kepolisian berjalan dengan baik dan bebas dari pungutan liar, serta mengecek kelayakan fasilitas-fasilitas yang digunakan untuk melayani masyarakat.

"Saya datang untuk meyakinkan publik bahwa pelayanan pembuatan SIM harus berjalan dengan baik," kata Kapolda. 

Sependapat dengan kritikan Kapolri, Kapolda meminta meminta agar semua pelaksana di Satpas bisa mematuhi seluruh aturan yang berlaku.

Kami melihat langsung bagaimana pelayanan yang diberikan oleh Polri kepada masyarakat, segala pelayanan yang dilakukan harus cepat sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang ada dan masyarakat merasa nyaman atas pelayanan yang diberikan Polri,” ujarnya.

Kepada beberapa petugas, Kapolda menjelaskan Saya minta layani masyarakat dengan baik, dengan sabar, tulus dan tidak perlu meminta apapaun," pinta Kapolda. 

Kapolda mengatakan, Satpas Polresta Pontianak ini merupakan tempat yang bisa dijadikan ladang dan peluang beramal bagi seorang Polisi.

Setiap harinya ada sekitar puluhan masyarakat yang datang mengurus SIM, Sehingga harus ada ruang yang betul-betul nyaman bagi masyarakat yang antre," ujar Kapolda. 

Terakhir, Kapolda meminta agar petugas dapat bekerja dengan ikhlas, tanpa melakukan pungutan liar. (fs)

Bhabinkamtibmas Polsek Pontianak Selatan pantau sejumlah Apotik dan toko obat di Wilayah Polsek ptk Selatan.

𝗣𝗢𝗡𝗧𝗜𝗔𝗡𝗔𝗞, 𝗞𝗮𝗹𝗯𝗮𝗿 - Personil Kepolisian dari Sektor Pontianak Selatan yang dipimpin oleh Kanit Binmas Iptu Wardoyo melakukan pemantauan kesejumlah apotek dan toko obat yang berada diwilayah hukum Polsek Pontianak Selatan Senin (31/10/2022).



Adapun maksud dan tujuan tersebut merupakan tindak lanjut dengan adanya rilis dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM RI) tentang penarikan peredaran obat sirup yang diduga mengandung cemaran etilen glikol di luar ambang batas aman. Kandungan tersebut dicurigai sebagai penyebab gagal ginjal akut misterius di Indonesia, yang menewaskan 99 anak.

plh Kapolsek Pontianak Barat AKP Suharto ., mengatakan, Polri siap membantu mensosialisasikan dan memantau temuan obat yang masih diedarkan ataupun yang dalam proses penarikan obat, ujar kapolsek.

Kapolsek menambahkan, adapun kelima jenis obat sirup yang mengandung cemaran etilen glikol yang dicurigai sebagai penyebab gagal ginjal akut misterius di Indonesia diantaranya : 

1. Termorex Sirup (obat demam), produksi PT Konimex dengan nomor izin edar DBL7813003537A1, kemasan dus, botol plastik @ 60 ml.

2. Flurin DMP Sirup (obat batuk dan flu), produksi PT Yarindo Farmatama dengan nomor izin edar DTL0332708637A1, kemasan dus, botol plastik @60 ml.

3. Unibebi Cough Sirup (obat batuk dan flu), produksi Universal Pharmaceutical Industries dengan nomor izin edar DTL7226303037A1, kemasan Dus, Botol Plastik @ 60 ml.

4. Unibebi Demam Sirup (obat demam), produksi Universal Pharmaceutical Industries dengan nomor izin edar DBL8726301237A1, kemasan Dus, Botol @ 60 ml.

5. Unibebi Demam Drops (obat demam), produksi Universal Pharmaceutical Industries dengan nomor izin edar DBL1926303336A1, kemasan Dus, Botol @ 15 ml.

"Kami sudah menugaskan unit Binmas dan para Bhabinkamtibmas untuk membantu memantau temuan obat yang masih diedarkan ataupun yang dalam proses penarikan obat". pungkas Ako Suharto

KAPOLSEK AMBAWANG BERI BANTUAN PERLENGKAPAN BAYI YANG DITEMUKAN DI ETALASE WARUNG NASI DI DUSUN KARYA I , PELAKU MASIH DI BURU POLISI


Kubu Raya, Kalbar - Kepolsek Sungai Ambawang Ipda Surya Boy Michael Sihaloho, Sabtu (29/10/22) sambangi lokasi penemuan bayi di etalase warung nasi yang berlokasi di RT 03 RW 02 Desa Jawa Tengah dusun Karya I kecamatan Sungai Ambawang.

Kapolsek juga menyambagi bayi yang sekarang di amankan di rumah seorang warga di desa Jawa Tengah. Keadaan kelihatan bayi semakin sehat.

Pada kesempatan tersebut Kapolsek juga memberi seperangkat perlengkapan keperluan bayi seperti selimut, dot, popok , bedak , botol susu, matras tidur bayi dll. Perlengkapan bayi tersebut diberikan kepada orang tua asuh sementaranya.

“Kami melakukan kunjungan kerja ini langsung kepada orang tua asuh yang secara ikhlas bersedia mengadopsi bayi tersebut Kunjungan ini sebagai bentuk kepedulian dan semoga 3 sedikit mengurangi beban keluarga yang mengasuhnya”, ungkap Kapolsek kepada awak media di lokasi penemuan bayi di RT 03 RW 02 desa Jawa Tengah dusun Karya I kecamatan Sungai Ambawang kabupaten Kubu Raya Sabtu (29/10/22).

Seperti diketahui heboh penemuan bayi ini berwal dari seorang warga bernama H.Misran suami dari Minah (30) warga Dusun Karya I Desa Jawa Tengah, Kecamatan Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya habis solat menemukan kardus mencurigakan diatas meja warung nasinya pada saat mematikan lampu, Subuh Jumat (28/10/22) sekira pukul 05.10 Wib.

Saat mendekati kardus yang keadaanya sudah terbuka, Misran kaget ternyata isi di dalam kardus tersebut adalah seorang bayi perempuan dalam keadaan hidup yang diselimuti kain hijau dan tali pusatnya belum terpotong.

“ Saat itu, saya mau mematikan lampu di warung saya, dan pada saat itu saya mencurigai kardus yang terletak di atas meja warung, setelah saya mendekatinya dan melihat di dalam kardus, ternyata ada bayi perempuan yang masih hidup yang diselimuti kain berwarna hijau serta tali pusatnya yang belum dipotong, ujar Misran Pedagang Warung Nasi sambil memberitahu istrinya Minah

Sontak Aminah langsung mengamankan bayi tersebut ke rumahnya, selanjutnya membawa bayi perempuan itu ke Puskesmas sungai ambawang untuk dilakukan tindakan medis.

“ Saya langsung ambil bayinya dan saya bawa pulang untuk menambah kain, selanjutnya saya langsung ke Puskesmas Sungai Ambawang untuk dilakukan tindakan medis dan saya meminta kepada perawat untuk menghubungi pihak kepolisian, jelasnya.

Dirinya mengatakan, “ Sangat tega orang tua yang membuang bayinya sendiri, bayi tidak memikul dosa, bayi tidak mengetahui apa-apa, dan perkiraan saya bayi ini baru dilahirkan karena tali pusatnya masih ada sisa darah, ungkapnya.

“ Setelah mendapatkan laporan dari warga, saya bersama personil segera mendatangi lokasi penemuan bayi tersebut. Setelah itu kami langsung ke Puskesmas Sungai Ambawang untuk keselamatan bayi tersebut, kata Kasat Reskrim IPTU Teuku Rivanda Ikhsan, S.T.K, S.I.K.

“ Keadaan Bayi perempuan tersebut masih dalam perawatan medis, dan ari-arinya masih menempel, untuk berat bayinya diperkirakan sekitar 3 kilogram, dengan kejadian tersebut kami bersama Polsek Ambawang langsung membentuk Tim untuk melakukan Penyelidikan, tambahnya.

Kasubsi Penmas Polres Kubu Raya AIPDA Ade membenarkan penemuan Bayi berkelamin perempuan tersebut, dan kejadian tersebut sudah diketahui Rt setempat dan Pihak Kepolisian Polsek Ambawang.

“ Bayi perempuan tersebut ditemukan Aminah dan suaminya Misran di dalam Kardus indomie yang diletakkan diatas meja warung nasinya, diketahui Minah pada saat ia akan mematikan lampu warungnya pada Jumat (28/10/22) sekira Pukul 05.10 Wib, kata Ade.

Saat ini Bayi tersebut mendapatkan perawatan di Puskesmas Sungai Ambawang, terang Ade.

Polres Kubu Raya dalam hal ini melakukan penyelidikan dengan dibantu warga setempat untuk mencari orang tua yang tega membuang darah daginya sendiri, dalam hal ini Polres kubu Raya sudah mendapatkan 2 kasus penemuan bayi di wilayah hukumnya.

“ Kami upayakan untuk mengungkap kasus ini, dan mohon bantuan dari warga masyarakat yang mengetahuinya untuk memberikan info kepada kami, pinta Ade. 
(Penulis : humas_resKR)

Pasca Banjir, Anggota Polsek Jelai Hulu Gotong Royong Bersama Warga Bersihkan Rumah Ibadah


Polda Kalbar, Polres Ketapang – Pasca dilanda musibah banjir hampir sebulan terakhir, Kondisi infrastruktur umum dan pemukiman warga di Kecamatan Jelai mengalami kerusakan. Sarana umum seperti sekolah serta rumah ibadah juga tak luput dari terkena endapan lumpur yang dibawa arus air saat naik ke permukaan. Hal ini langsung ditanggapi oleh Kapolsek Jelai IPDA Ruswanto bersama anggota nya dengan melaksanakan kerja bakti secara bergotong royong dengan warga untuk membersihkan tempat ibadah.

“ Pagi hari ini kami bersama warga dan pengurus Gereja GMI Anugerah di Desa Riam Kecamatan Jelai melaksanakan pembersihan rumah ibadah yang mengalami kerusakan pasca musibah banjir yang melanda hampir seluruh wilayah kecamatan jelai hulu selama sebulan terakhir ” Ujar IPDA Ruswanto, Sabtu (29/10/2022) Pukul 09.00 Wib.

Disampaikannya lebih jauh bahwa Kapolres Ketapang AKBP Yani Permana, telah menginstruksikan jajaran polsek dan anggota untuk tanggap merespon kondisi wilayah masing masing pasca banjir yang sudah mulai surut. Kondisi yang dimaksud adalah keadaan infrastruktur seperti jalan raya, sarana umum sekolah dan tempat ibadah serta pemukiman warga.

“ Atas arahan dari bapak Kapolres, Kammi langsung melaksanakan pendataan sarana umum yang mengalami kerusakan akibat banjir dan satu persatu sarana sekolah serta tempat ibadah akan kami lakukan perbaikan dan pembersihan dengan segala upaya potensi yang dapat kami maksimalkan, untuk sore ini berbekal logistik cat dan sendok semen kita bersama warga desa melakukan pembersihan lantai dan dinding gereja yang tertutup lumpur. Semua yang kami lakukan ini adalah merupakan salah satu upaya menjawab curhatan warga masyarakat kepada Polri dan juga terkait program presisi bapak Kapolri yaitu anggota Polri harus dekat dengan rakyat ” Jelas Ruswanto 

Kanisius, warga desa riam dan jemaat di Gereja GMI Anugerah yang ikut dalam kegiatan membersihkan gereja menyampaikan apresiasi kepada Kapolsek dan anggota nya yang turut peduli kepada kondisi warga.

“ Puji Tuhan, bapak kapolsek turun langsung ikut mengecat dan membuang lumpur di Gereja kami, apa yang telah dilakukan bapak Kapolsek bersama anggotanya menurut kami adalah bentuk nyata bahwa polisi selalu ada untuk kami dalam kondisi apapun ” ujar kanisius

Minggu, 30 Oktober 2022

Si Humas Polres Kapuas Hulu Bagikan Sembako, Sambut HUT Humas ke-71 Tahun 2022



Kapuas Hulu - Menjelang peringatan HUT Humas Polri ke-71 tahun ini, Si Humas Polres Kapuas Hulu Polda Kalbar melaksanakan kegiatan bakti sosial dengan membagikan sembako ke warga kurang mampu di wilayah Kecamatan Boyan Tanjung Kabupaten Kapuas Hulu, Sabtu (29/10/2022) sore.



Peringatan HUT Humas Polri ke-71 tahun ini mengambil tema “Humas Polri Yang Presisi Bangkit Bersama Masyarakat Menuju Indonesia Maju.”



Kapolres Kapuas Hulu AKBP France Yohanes Siregar, S.I.K., melalui Kasi Humas Iptu Jaspian mengatakan bahwa dalam rangka Hari Ulang Tahun Humas Polri yang ke-71 yang jatuh pada tanggal 30 Oktober 2022, personil Si Humas Polres Kapuas Hulu membagikan sembako untuk warga kurang mampu di Kecamatan Boyan Tanjung, Kabupaten Kapuas Hulu.


“Kami laksanakan kegiatan ini dalam rangka hari ulang tahun Humas Polri yang ke-71 di tahun 2022, semoga dengan sedikit bantuan ini dapat memberikan manfaat,” kata Iptu Jaspian.



Selanjutnya, Iptu Jaspian mengatakan bahwa personil Si Humas Polres Kapuas Hulu bersama dengan anggota Bhabinkamtibmas Polsek Boyan Tanjung membagikan paket sembako secara door to door langsung ke rumah warga yang kurang mampu.


“Semoga bantuan ini bisa bermanfaat dan barokah serta dapat meringankan beban warga yang kurang mampu,” ucap Iptu Jaspian.



Asep Setiawan, warga Dusun Menin Desa Mujan Kecamatan Boyan Tanjung merupakan salah satu warga yang menerima paket sembako mengucapkan terimakasih kepada Polri khususnya Polres Kapuas Hulu dan merasa bersyukur bahwa dirinya mendapatkan bantuan sembako dari polisi.


"Terima kasih banyak atas kegiatan Bakti Sosial dalam rangka HUT Humas Polri ke-71 ini. Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa meridhoi dan membalas yang berlipat ganda, Aamiin Yra," ujar Asep.


"Selamat HUT Humas Polri ke-71 tahun 2022, semoga Jajaran Humas Polri khususnya Polres Kapuas Hulu bisa mewujudkan visi misinya," ucap Asep. 



Sementara itu, Kadus Menin Siti Sholehah, M.Pd., mengucapkan terima kasih kepada Polres Kapuas Hulu khususnya seksi Humas Polres Kapuas Hulu yang mana telah melaksanakan kegiatan Bakti Sosial dalam rangka HUT Humas Polri ke-71 tahun 2022 di Dusun Menin, Desa Mujan Kecamatan Boyan Tanjung.


"Terimakasih saya ucapkan kepada seksi Humas Polres Kapuas Hulu yang telah melaksanakan Baksos dalam rangka HUT Humas Polri ke-71 dengan memberikan bantuan sembako untuk warga Dusun Menin ini, semoga menjadikan berkah semuanya" kata Siti Sholehah, M.Pd.



Terakhir, Kadus Menin Siti Sholehah, M.Pd., mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun Humas Polri ke-71, Semoga Polri tetap jaya.



Penulis : JS/Hms Res KH 



IG @ humas_polreskapuashulu

FB Polres Kapuas Hulu

TW @HumasResKH

YT Humas Polres Kapuas Hulu

Website https://www.humaspolreskh.com/

Bripka Ferry Efendi ajak Warga Desa Padi Kaye Berantas Pungli


Polsek Batang Tarang melakukan upaya mencegah pungli, seperti yang dilakukan Bhabinkamtibmas Desa Padi Kaye Bripka Ferry Efendi mengajak Warga untuk memberantas Pungli dengan membentangkan Spanduk, agar masyarakat bisa memahaminya, Sabtu (29/10).

Kegiatan ini dilaksanakan untuk mengingatkan kepada masyarakat untuk dapat memahami bahwa pungutan liar tidak dibenarkan, dan ada sanksi hukum bagi yang memberi ataupun yang menerima.

Bripka Ferry mengingatkan Kepada Warganya untuk bersama-sama mencegah terjadinya Praktek Pungli.

“Tidak hanya melakukan pungutan secara tidak resmi, warga yang memberikan uang dengan tujuan tertentu untuk melancarkan Pekerjaannya yang melanggar hukum dapat dikategorikan pungli juga,” terangnya.

“Dengan dilaksanakannya kegiatan Saber Pungli ini kami harapkan Warga Masyarakat dapat melaporkan Kepada Pihak berwajib apabila menemukan tindakan Pungli yang dilakukan oleh oknum tidak bertanggung Jawab,” Imbuh Bripka Ferry.

Secara terpisah Kapolsek Batang Tarang Iptu Sutono membenarkan kegiatan tersebut merupakan penekanan agar terus melaksanakan giat sosialisasi saber pungli.

“Diharapkan dengan sosialisasi ini agar masyarakat agar segera melapor apabila menemukan praktek pungli,” tutup Kapolsek.

Sabtu, 29 Oktober 2022

Orasi Kebangsaan Sumpah Pemuda, Kapolri: Persatuan-Kesatuan Wujudkan Indonesia Emas 2045


Semarang - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri undangan untuk memberikan orasi kebangsaan terkait dengan momentum peringatan sumpah pemuda di Universitas Islam Negeri (UIN) Walisongo Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Sabtu, 29 Oktober 2022. 

"Jadi baru saja saya mendapatkan kesempatan untuk mengisi orasi kebangsaan terkait dengan makna dan memaknai sumpah pemuda. Tentunya di dalam kegiatan ini kita mengingatkan kembali dalam sejarah perjalanan bangsa dari mulai jaman penjajahan sampai tantangan kedepan yang kita hadapi," kata Sigit usai mengisi orasi kebangsaan tersebut. 

Dalam orasi kebangsaannya, Sigit menekankan, pentingnya menjaga dan merawat semangat sumpah pemuda yang digelorakan oleh para pendahulu bangsa. Refleksi dari peringatan tersebut, kata Sigit, adalah bagaimana terus mempertahankan rasa persatuan dan kesatuan Bangsa Indonesia. 

Menurut Sigit, dengan menjaga persatuan dan kesatuan, hal itu menjadi syarat utama untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Seluruh elemen harus terus bersatu dan bergandengan tangan dalam menghadapi segala bentuk tantangan zaman yang ada. 

"Tentunya juga menjadi modal bagi kita untuk terus bisa melangkah dan melaksanakan apa yang menjadi visi misi kita menuju Indonesia Emas di tahun 2045," ujar eks Kabareskrim Polri itu. 

Lebih dalam, Sigit menyebut, rasa persatuan dan kesatuan dari seluruh elemen bangsa termasuk mahasiswa dan pemuda dewasa ini sangat dibutuhkan. Mengingat, diungkapkan Sigit, lingkungan global saat ini sedang mengalami dinamika penuh dengan ketidakpastian. 

Tentunya, kata Sigit, hal itu juga akan berpengaruh pada situasi regional termasuk di Indonesia. Dinamika yang berkembang saat ini diantaranya adalah Pandemi Covid-19, konflik antara Negara Rusia dan Ukraina hingga rangkaian pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) serentak tahun 2024.

"Tentunya dalam kesempatan ini semangat persatuan dan kesatuan selalu kita gelorakan. Dan tadi dari adik-adik UIN mengikrarkan sumpah pemuda dan diikuti kita semua," ucap mantan Kapolda Banten itu. 

Dengan adanya kegiatan seperti ini, Sigit menegaskan, hal itu merupakan salah satu komitmen bersama bahwa sumpah pemuda, persatuan dan kesatuan untuk menjaga nusa, bangsa dan bahasa dalam satu bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). 

"Dengan dasar Pancasila, semboyan Bhinneka Tunggal Ika tentunya selalu kita jaga yang tentunya tadi menjadi kesepakatan dan nilai-nilai yang terus kita besarkan untuk menjaga agar tidak ada polarisasi di tengah situasi seperti ini," tutup Sigit.

POLANTAS SOSIALISASIKAN BUKU PETUNJUK KESELAMATAN BERLALU LINTAS KEPADA PENGENDARA


Polda Kalbar, Polres Singkawang, Satlantas - Sabtu (29/10/2022) Setiap hari tidak bosannya jajaran Satlantas Polres Singkawang gencar imbau kamseltibcarlantas kepada masyarakat,  polantas menghimbau dan membagikan brosur dan buku petunjuk  keselamatan berkendara juga menghimbau untuk mematuhi aturan berlalu lintas kepada  masyarakat dan pengendara  guna mewujudkan Kamseltibcarlantas  

Tujuan membagikan buku tersebut agar masyarakat tahu dengan membaca  bagaimana cara berkendara yang baik dan benar menurut Undang - Undang nomor 22 tahun 2009 tentang lalu lintas dan angkutan jalan. 

"Personel kami akan terus menghimbau masyarakat dengan pentinganya cara berkendara yang benar dan tertib berlalu lintas, agar menekan angka kecelakaan lalu lintas serta cara kami mendekatkan sosok polantas yang humanis kepada masyarakat di Kota Singkawang " ujar Kasat Lantas Polres Singkawang Akp Suwaris

Penulis : Briptu Elsa

Polsek Mentebah Bagikan Paket Sembako ke Masyarakat Desa Kepala Gurung.



Kapuas Hulu - Kapolsek Mentebah AKP Iwan GD bersama Kanit Intel saat menyalurkan bansos ke masyarakat yang terdampak kenaikan harga BBM di Desa Kepala Gurung, Kecamatan Mentebah, Jum'at (28/10/2922)


Sebagai bentuk kepedulian ke pada masyarakat yang terdampak kenaikan BBM, Kepolisian Sektor Mentebah, telah melakukan penyaluran bantuan sosial (bansos) berupa paket sembako ke masyarakat tersebut.


Kapolsek Mentebah, AKP Iwan Gunawandana saat temui di ruang kerjanya menyatakan, apa yang dilaksanakan oleh pihaknya merupakan salah satu program Polri selain itu sebagai bentuk kepedulian Polri kepada warga yang kurang mampu akibat dampak kenaikan BBM, Adanya Bansos ini paling tidak mengurangi beban hidup warga yang ada di Desa Menaren.

"Ya, Mudah-mudahan apa yang kami berikan ini bisa meringankan beban masyarakat yang kurang mampu di wilayah Kecamatan Mentebah, dimana dampak kenaikan BBM sangat mempengaruhi terhadap masyarakat kita," ungkapnya

Bhabinkamtibmas Polsek Mentebah, Brigadir Syarif Abdullah, juga menambahkan pemberian paket sembako kali ini sengaja di lakukan Door to Door ke rumah warga agar tepat sasaran terutama warga yang membutuhkan.tuturnya

“Semoga di saat penyesuaian harga BBM ini, pemberian paket sembako ini dapat sedikit meringankan beban masyarakat," terangnya

Seorang warga yang mendapatkan bantuan tersebut, Stepanus merasa sangat berterimakasih kepada Polri karena telah peduli dengan perekonomian masyarakat yang telah sudi membantuan dirinya," ungkapnya.

"Saya sebagai warga di Desa Kepala Gurung sangat bersyukur atas bantuan sembako yang di berikan Polsek Mentebah, bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari," ungkapnya.

Penulis : CAS/Hms Res KH

Aipda Anton Ariatna sampaikan himbauan tentang penarikan obat sirup


Singkawang_Polsek Singkawang Barat Bhabinkamtibmas Kel Kuala Aipda Anton Ariatna sampaikan himbauan tentang penarikan obat sirup hari Kamis, 27 Oktober 2022 kepada warga di wilayah Kel.Kuala Kec. Singkawang Barat

Saat sambang ke rumah warga Aipda Anton Ariatna sampaikan jenis obat sbb Termorex Sirup PT Konimex, Unibebi Cough Sirup PT Universal Pharmaceutical Industries, Unibebi Demam Drops PT Universal Pharmaceutical Industries, Flurin DMP Sirup PT Yarindo Farmatama, Unibebi Demam Sirup PT Universal Pharmaceutical Industries

Kapolsek Singkawang Barat AKP Dwi Raharjo SH, MH melalui Aipda Anton Ariatna menjelaskan bahwa 5 jenis sirup tersebut untuk tidak digunakan kembali karena obat tersebut berdasarkan BPOM tidak layak untuk dikonsumsi lagi.

Penulis Iwan Setiawan
@PolsekSingkawangBarat
Tw @PolsekSingkawangBarat
#PolsekSingkawangBarat SihumasPolresSingkawang
IG @sihumas_singkawang
      @humas_polres_singkawang
TW@Humas_ResSkw
YT SihumasPolresSingkawang
#PolresSingkawang

Jumat, 28 Oktober 2022

HUT Humas Polri ke-71, Bidhumas Polda Kalbar Bagikan 200 Paket Sembako

Assalamualaikum Wr.Wb
Salam Sejahtera Untuk Kita Semua

Press Release Nomor : 252 / X / HUM.6.1.1. / 2022 / Bidhumas

Jum'at, 28 Oktober 2022

*HUT Humas Polri ke-71, Bidhumas Polda Kalbar Bagikan 200 Paket Sembako*

*Bidhumas Polda Kalbar Bagikan 200 Paket Sembako Menyambut HUT Humas Polri ke-71*

PONTIANAK, KALBAR - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Humas Polri ke-71, Bidhumas Polda Kalbar menggelar kegiatan bakti sosial, Jum'at (28/10).

Dalam kegiatan tersebut, Bidhumas Polda Kalbar membagikan sembako kepada tukang sampah, tukang sapu, dan ojek online.

Sebanyak 200 paket sembako telah disebar kepada masyarakat Kota Pontianak dan Kabupaten Kubu Raya.

Kabid Humas Polda Kalbar Kombes Pol Raden Petit Wijaya, S.I.K., M.M., mengatakan kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka menyambut HUT Humas Polri ke-71 yang jatuh pada tanggal 30 Oktober 2022. 

Selain itu juga sebagai wujud kepedulian Polri terhadap sesama yang membutuhkan di tengah situasi pemulihan ekonomi nasional.

Kabid Humas berharap pemberian sembako ini bisa sedikit membantu meringankan beban ekonomi masyarakat di tengah situasi pemulihan ekonomi nasional.

“Kami harap, bantuan sembako yang kami berikan, mempunyai arti dan bermanfaat untuk saudara-saudara kita yang sangat membutuhkan,” ucapnya.

Penulis : Bripda Juni

Salam Hormat kami
Humas Polda Kalbar

Wassalammualaikum Wr.Wb

Kombes Pol Raden Petit Wijaya, S.I.K., M.M.
Kabidhumas Polda Kalbar

Email: bidhumaspoldakb@gmail.com
Twitter : @BidhumasKalbar
FB : Bidhumas Polda Kalbar
IG : @pnc_poldakalbar
YouTube : PNC_PoldaKalbar

BEBAS DARI PUNGLI PELAYANAN SIM DI POLRES SINGKAWANG


Petugas Pelayanan SIM Polres Singkawang memberikan pelayanan kepada masyarakat yang mengajukan SIM, Kamis(27/10/2022). 

Surat Izin Mengemudi atau SIM adalah bukti registrasi yang dikeluarkan oleh Kepolisian Republik Indonesia kepada seseorang yang telah memenuhi syarat administrasi, sehat jasmani rohani, memahami peraturan lalu lintas, dan terampil dalam mengemudikan kendaraan bermotor.

Berkaitan dengan hal tersebut pembuatan surat izin mengemudi (SIM) merupakan salah satu layanan yang dapat disalahgunakam untuk melakukan pungutan liar/pungli. Polres Singkawang dalam hal ini memastikan tidak ada pungli (pungutan liar) dalam pembuatan SIM (surat izin mengemudi) dan proses pembuatan SIM dilaksanakan sesuai dengan aturan yang berlaku. 

Kapolres Singkawang Akbp Arwin Amrih Wientama, S.H., S.I.K., M.H., melalui Kasat Lantas Polres Singkawang AKP Suwaris mengatakan kita pastikan tidak ada pungli dalam pengurusan SIM di Polres Singkawang, semua kita laksanakan sesuai aturan yang berlaku, ungkapnya.

Masalah biaya pengurusan SIM di Polres Singkawang sudah sesuai dengan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 76 Tahun 2020 tentang Jenis dan Tarif Atas Jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak Yang Berlaku Pada Kepolisian Negara Republik Indonesia, jadi tidak lebih dari itu, tutupnya.  

Berikut tarif penerbitan SIM berdasarkan Peraturan Pemerintah RI Nomor 76 tahun 2020 :
SIM A/A Umum/BI/BI Umum/ BII/BII Umum Baru Rp 120.000,-
SIM C/CI/CII Baru Rp. 100.000,-
SIM D/D1 Baru Rp. 50.000,-

SIM A/A Umum/BI/BI Umum/ BII/BII Umum Perpanjangan Rp 80.000,-
SIM C/CI/CII Perpanjangan Rp. 75.000,-
SIM D/D1 Perpanjangan Rp. 30.000,-

Uji Keterampilan Mengemudi (SKUKP) Rp. 50.000,-.

Peletakan batu pertama Pembangunan Graha Bhayangkara Landak Dimulai, Kapolda Kalbar Harap Dapat Wujudkan SDM Berkualitas



Polres Landak,Polda Kalbar,sihumas" Kapolda Kalimantan Barat Irjen Pol Drs. Suryanbodo Asmoro.,M.M, meletakkan batu pertama pada Groundbreaking Pembangunan Graha Bhayangkara Landak di Jl. Ilong, Kecamatan Ngabang, Kabupaten Landak, Kalbar,sesuai program prioritas Kapolri Tentang peningkatan kesejahteraan pegawai Negeri pada Polri dibidang perumahan, Jumat 28 Oktober 2022. 

Hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolres Landak AKBP Stevy Frits Pattiasina.,S.I.K.,S.H.,M.H beserta Pejabat utama Polres Landak. Sekda Landak Vinsensius,S.Sos
,MMA, Kadis PUPR Erani,ST.MT, Kepala BPN/ATR Saumurdin,S.H,Sekdis PU Jamelius,ST,Kepala Bidang Cipta Karya Suseno Caroko H,ST,Plt kepala Bidang Bina marga Adinus,S.ST.MT,Kepala Bidang Perumahan Rakyat Redi Suhendi ST,Kepala Bidang Penataan ruang Yance,S.T,Camat Ngabang  Yully Nomensen,S.STP, Kades Desa Raja Julkarnain dan Pembaca doa K.H.Ahmad Fauzi,HIB.

Pada kesempatan itu, Kapolda Kalbar berharap perumahan yang dibangun dapat bermanfaat dan menjadi ladang kesejahteraan manusia dalam hal ini khususnya anggota Polri di Kabupaten Landak. 

Secara singkat, Kapolda menerangkan dalam organisasi sangat penting adanya sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas. Salah satu upaya agar SDM berkualitas yaitu terpenuhi kesejahteraan, contohnya gaji, tunjangan, juga tempat tinggal yang nyaman. 

" Oleh karena itu menjadi siklus bahwa kalau SDM berangkat dari rumah yang nyaman, itulah yang menjadi salah satu bentuk kesejahteraan. Harapannya dengan ada groundbreaking ini, kemudian terbentuknya rumah tipe 42. Walaupun kecil, kalau rumah sendiri, ada kebahagiaan dan ini titik tolak menjadi SDM berkualitas, " kata Kapolda. 

Diketahui, perumahan Graha Bhayangkara Landak nantinya akan dibangun di lahan seluas 1,7 hektare. Bertipe 42, nantinya rumah yang akan dibangun tersebut sebanyak 60 unit dengan harga Rp. 205 juta bagi personel dan Rp. 245 juta bagi umum. 

Menyambut baik pembangunan itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Landak, Vinsensius.,S.Sos.,MMA, menyampaikan selamat dan apresiasi atas dimulainya pembangunan perumahan itu. 

Sekda Landak, Vinsensius.,S.Sos.,MMA, menuturkan sudah seperlunya disediakan perumahan yang layak untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Ia pun berharap pembangunan itu dapat membantu pengembangan daerah kota Ngabang, membuka peluang usaha baru, meningkatkan pertumbuhan ekonomi bagi masyarakat dan dunia usaha. 

"Pemkab siap berkolaborasi agar pelaksanaan pembangunan berjalan lancar, " pungkasnya.


Penulis:805tm

Instagram
@humaspolreslandak
Twitter
@reslandak
Facebook
Hubungan masyarakat res landak
Youtube
Humas polres landak
#polreslandak
#poldakalbar
#divisihumaspolri
#ntmcpolri

Peduli Sesama, Personil Polresta Pontianak Berbagi Makanan Ke Panti Asuhan



Pontianak - Kalbar. Personil Polresta Pontianak kembali melaksanakan kegiatan Jum'at berkah. Kali ini ditujukan kepada panti asuhan Tunas Asih di Jl. Prof. M. Yamin dan Panti Asuhan Catur Asih Pepabri di Jl. Harapan Jaya Pontianak Selatan. Jum'at 28 Oktober 2022.

Kapolresta Pontianak Kombes Pol Andi Herindra, S.I.K, melalui Kabaglog Polresta Pontianak AKP. Muslimin, SH,. yang  ditemui dilokasi menuturkan, Seperti kata pepatah “Bersedekah tidak akan pernah membuatmu miskin”. Hal inilah yang memotivasi kami rutin melaksanakan kegiatan ini, selain bertujuan untuk bersedekah, kegiatan ini juga sebagai sarana mendekatkan diri kepada masyarakat dan mendapatkan informasi terkait kamtibmas diwilayah kota Pontianak.
Hari ini kita membagikan Makanan berupa Nasi yang langsung bisa dikonsumsi oleh anak - anak Panti Asuhan "Tuturnya.

Ibu Tutut (40) pengurus Panti Asuhan Catur Asih Pepabri mengapresiasi kegiatan ini, "Kami mengucapkan banyak terima Kasih kepada pak Polisi dari Polresta Pontianak yang sering sekali peduli dan memberikan bantuan kepada panti kami, semoga di hari Jum'at ini Allah SWT membalas semua amal dan niat baik dari Bapak Polisi."Ucapnya.

Polresta Pontianak Gelar Upacara Sumpah Pemuda, Ini Pesan Wakapolresta untuk personil Polresta


Pontianak - Kalbar. Polresta Pontianak menggelar kegiatan upacara Hari Sumpah Pemuda ke 94 tahun 2022 Jumat,  (28/10/2022).


Wakapolresta Pontianak AKBP N.B. Darma S.I.K, MH memimpin upacara yang digelar di halaman Mapolresta Pontianak diikuti oleh para  Pejabat Utama, para Kapolsek jajaran  Polresta Pontianak, seluruh personil  Polresta Pontianak dan ASN Polresta Pontianak.

Dalam amanat Menteri Pemuda dan Olah raga yang dibacakan oleh Inspektur upacara AKBP N.B.Darma mengajak kepada seluruh masyarakat dan pemuda pemudi Indonesia untuk menghimpun kekuatan dan semangat bergerak mendorong pemuda Indonesia,  mengembangkan berbagai potensi yang ada demi kejayaan masa depan bangsa Indonesia.

Usai membacakan amanat Menpora, N.B. Darma juga berpesan kepada  anggota Polresta Pontianak dalam menjalankan tugas dan kewajiban sehari hari dalam menjalankan tugas harus benar-benar mentauladani apa yang telah dilakukan para pemuda saat itu yang bertanah air satu, berbangsa satu dan berbahasa satu yaitu Indonesia," kata N.B.Darma..

BHABINKAMTIBMAS HIMBAU DAN EDUKASI PENJAGA APOTIK TIDAK MENJUAL OBAT SYRUP ANAK YANG TELAH DITARIK BPOM


Polda Kalbar, Polres Singkawang,- Rabu (26/10/2022) Bhabinkamtibmas Polsek Singkawang  Utara  lakukan himbauan kepada penjaga/ pemilik apotik untuk tidak menju obat yang telah ditarik BPOM.

Bhabinkmtibmas Kel. Sungai Garam Aipda Sodikin    telah melaksanakan   Kegiatan  Himbauan dan edukasi ke penjaga/pemilik Apotik  tentang  obat sirup atau cair yang sudah ditarik Peredarannya oleh BPOM.

Apotik yang disambamgi    diberikan edukasi dan pemahaman agar obat yang sudah ditarik peredarannya oleh BPOM yang masih di pajang di etalase apotik agar tidak dipajamg dan tidak diperjualkan kembali.

Mengedukasi penjaga apotik untuk memisahkan obat tersebut kedalam kotak dan selanjutnya nanti di  retur kembali ke sales yang menjual obat dimaksud . 

Bhabinkamtibmas lakukan DDS ke warga binaanya menyampaikan himbauan dan  memberikan edukasi kepada warga masyarakat tentang lima macam jenis obat obatan yang sudah ditarik peredarannya oleh 
BPOM antara lain   5 (lima) merk paracetamol sirup yaitu : Termorex Sirup, Flurin DMP Sirup, Unibebi Cough Sirup, Unibebi Demam Sirup, Unibebi Demam Drops

Warga masyarakat yang telah menerima edukasi menjadi mengerti materi sosialisasi dari petugas Bhabinkamtibmas. Agar warga masyarakat menyampaikan informasi ini kepada saudara, tetangga dan orang  lain, agar anak anak tidak mengkomsumsi obat tesebut, harapan Bhabinkmtibms Kelurahan Sungai Garam Aipda Sodikin.

Polres Sanggau Gelar Kegiatan Sosialisasi Saber Pungli


Polres Sanggau menggelar kegiatan Sosialisasi Saber Pungli Kabupaten Sanggau dengan Tema “Percepatan Perizinan Tanpa Pungli dalam rangka Menciptakan Iklim Investasi yang Sehat Guna Menuju Sanggau Maju dan Terdepan”. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Aula Graha Wirapratama Polres Sanggau, Kamis (27/10).

Kegiatan dihadiri oleh Tim Ahli Sabar Pungli Pov. Kalbar dari Falkutas Hukum Universitas Tanjung Pura Pontianak Tengku Mulia Dilaga Turiman Fachturahman Nur, S.H, M.H, Satgas Saber Pungli UPP Prov. Kalbar Kompol Hasbullah, Wakapolres Sanggau Kompol Novrial Alberti Kombo, S.I.K, M. AP., Tim Pokja UPP Kabupaten Sanggau, OPD Kabupaten Sanggau, Camat, Kapolsek, Bhabin Kamtibmas Polsek, Tomas, Toda dan undangan.

Dalam sambutannya Wakapolres Sanggau selaku Ketua UPP Kabupaten Sanggau menyampaikan ucapan selamat datang tim dalam kegiatan Sosialisasi Saber Pungli Polres Sanggau.

Kompol Kombo mengatakan UPP Kabupaten Sanggau terbentuk Tahun 2018 sesuai Skep, Bupati Sanggau sebagai penanggung jawab. Di Tahun 2022 telah dibuat Skep Bupati Sanggau, setiap tahun dibuat dalam pembentukan UPP Kabupaten Sanggau.

“Dari bulan Januari -Oktober 2022, 4 Pokja telah melaksanakan sebanyak 5.456 kegiatan. Terkait Seketariat UPP Kabupaten Sanggau di ruangan Sat Lalulintas Polres Sanggau,” terangnya.

Wakapolres Sanggau meminta kepada Rekan-rekan OPD, Camat, Kapolsek dan undangan terkait sosialasi agar bertanya dalam Pelayanan Publik.

Dalam materinya, Tim Ahli Sabar Pungli Pov. Kalbar dari Falkutas Hukum Universitas Tanjung Pura Pontianak selaku Narasumber menyampaikan manteri Dasar Hukum Pungli, Pembentukan Saber Pungli, Fungsi dan Tugas Satgas Saber Pungli, Wewenang dan Pencegahan Satgas Saber Pungli, Struktur organinasi, Pengertian Pungli dan Pungli sisi Pelayanan Publik, Pelaku Pungli adalah Penyelenggara Negara dan masyarakat umum, Proses hukum terhadap Pungli, Penindakan UPP Kalbar tahun 2021, Standar Pelayanan Publik, Langkah Strategi pungli di pelayanan Publik serta Regulasi Pelayanan Publik.

Sedangkan Satgas Saber Pungli UPP Prov. Kalbar dalam materinya menyampaikan Dasar pembentukan, Pengertian Pungli, Dampak dari Pungli, Sasaran Saber Pungli, Tugas dan Fungsi Satgas, Jenis sanksi yang dapat diterapkan, Mekanisme OTT Laporan Pungli serta Rekomendasi.

Dilaksanakan kegiatan Kegiatan Sosialisasi Saber Pungli Kabupaten Sanggau dalam rangka Percepatan Perizinan Tanpa Pungli serta Menciptakan Iklim Investasi yang Sehat Guna Menuju Sanggau Maju dan Terdepan.

Wakapolri Pimpin Tactical Floor Game, Susun Strategi Pengamanan KTT G20 di Bali




Wakapolri Komjen Pol Gatot Eddy Pramono memimpin kegiatan tactical floor game (TFG) untuk menyusun taktik dan strategi yang akan diterapkan pelaksanaan pengamanan KTT G20 di Bali. Kegiatan TFG ini dilaksanakan di  Gedung Perkasa Raga Garwita, Polda Bali, Kamis, (27/10/2022).

Dalam pelaksanaan kegiatan TFG ini dihadiri oleh Irwasum Polri Komjen Pol Agung Budi Maryoto, Kalemdiklat Polri Komjen Pol Rycko Amelza Dahniel, Asops Kapolri Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, Kakorlantas Polri Irjen Pol Firman Santyabudi, Kapolda Bali Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra, serta pejabat utama Mabes Polri dan pejabat operasi pada Polda Bali yang ikut mendampingi kunjungan Wakapolri dalam rangka kesiapan Polri dalam KTT G-20

"TFG juga dapat digunakan sebagai wahana koordinasi dalam perencanaan operasi agar masing-masing Satgas mengetahui peran dan fungsinya untuk menyukseskan dan mendukung berjalannya kegiatan G20," kata Wakapolri dalam keterangan tertulisnya.

Wakapolri juga mengatakan bahwa kegiatan TFG ini sangatlah penting dilakukan guna memantapkan kesiapan para unsur yang terlibat dalam rangka mengamankan event KTT G20 yang akan dilaksanakan di Bali pada Bulan November mendatang.

“Hal ini merupakan tahapan dengan prosedur dan mekanisme yang harus dilakukan dalam menjalankan latihan secara bertingkat dan berlanjut dari tahapan sebelumnya. Oleh sebab itu, saya berharap pada kegiatan ini kita bisa menemukan hal-hal yang selama ini belum diprediksi, sehingga kita dapat mengantisipasinya dan lebih matang dalam menghadapi kegiatan TFG tingkat selanjutnya,” ujar Wakapolri

Kapolda Bali menyebutkan bahwa TFG kali ini merupakan bagian dari saran dan masukan terkait dengan TFG yang sebelumnya dilaksanakan di Gedung PRG, Mapolda Bali dengan tambahan situasi dinamis saat pergerakan anggota yang sedang bertugas maupun pergerakan delegasi pada saat KTT G20

“Pada Tactical Floor Game yang kedua ini bertujuan untuk mengetahui detail tentang pelaksanaan pengamanan baik Ring 1, 2 dan 3, yang mungkin pada pelaksanaan nya akan bergerak dinamis namun sekiranya dengan perencanaan awal ini maka pelaksanaannya pun tidak akan jauh berubah walaupun pada saat event KTT G20 situasinya akan dinamis,” kata Kapolda.

Sementara itu, Kabid Humas Polda Bali Kombes Pol Satake Bayu menyampaikan bahwa mengingat begitu pentingnya kegiatan TFG ini, maka diperlukan keseriusan dan semangat yang tinggi dari seluruh personel Satgas Pamwil, sehingga semuanya dapat berjalan dengan baik sesuai harapan

“Polda Bali yang tergabung dalam satgas Pamwil Bali bersama anggota yang BKO dari Mabes Polri dan beberapa Polda terdekat terus berupaya menyukseskan acara tersebut, dengan terus berkoordinasi dan berkolaborisasi bersama stakeholder yang ada di Provinsi Bali dalam mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan,” kata Kabid Humas.

Kamis, 27 Oktober 2022

HUT Humas Polri Ke-71, Bidhumas Polda Kalbar Gelar Donor Darah

Assalamualaikum Wr.Wb
Salam Sejahtera Untuk Kita Semua

Press Release Nomor : 250 / X / HUM.6.1.1. / 2022 / Bidhumas

Kamis, 27 Oktober 2022


*Gelar Donor Darah Peringati Hari Ulang Tahun Humas Polri ke-71, Bidhumas Polda Kalbar Berhasil Kumpulkan 52 Kantong Darah*

PONTIANAK, KALBAR - Bidang Hubungan Masyarakat Polda Kalbar menggelar kegiatan donor darah dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Humas Polri ke-71, yang jatuh pada tanggal 30 Oktober 2022 mendatang.

Pelaksanaan donor darah tersebut digelar di Aula Masjid An-Nur Polda Kalbar, Kamis (27/10).

Kabid Humas Polda Kalbar Kombes Pol Raden Petit Wijaya, S.I.K., M.M., mengatakan bahwa kegiatan ini bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) Provinsi Kalbar dan Bidang Dokkes Polda Kalbar.

Dalam kegiatan donor darah ini, ada 79 orang pendonor, hanya 52 orang yang bisa mendonorkan darahnya. 27 pendonor yang gagal donor darah di karenakan Tensi tinggi dan HB rendah.

"Hasil dari kegiatan donor darah ini menghasilkan 52 kantong darah, mulai dari jenis darah antara lain: A, B, Ab, dan O," ujarnya.

Kegiatan donor darah tersebut bertujuan untuk membantu ketersediaan darah di PMI dan berharap darah yang dikumpulkan tersebut dapat berguna bagi masyarakat dan keluarga pasien yang membutuhkan darah.

Selain kegiatan donor darah, pada HUT ke-71 Humas Polri juga dilaksanakan bakti sosial berupa pembagian sembako yang akan dibagikan besok, Jum'at 28 Oktober 2022.

Penulis : Bripda Juni

Salam Hormat kami
Humas Polda Kalbar

Wassalammualaikum Wr.Wb

Kombes Pol Raden Petit Wijaya, S.I.K., M.M.
Kabidhumas Polda Kalbar

Email: bidhumaspoldakb@gmail.com
Twitter : @BidhumasKalbar
FB : Bidhumas Polda Kalbar
IG : @pnc_poldakalbar
YouTube : PNC_PoldaKalbar

Pembaretan Personil Bintara Remaja angkatan 47 Ditsamapta Polda Kalbar oleh Kapolda Kalbar Irjen Pol Drs Suryanbodo Asmoro, M.M


Pontianak Kalimantan Barat, Ditsamapta Polda Kalbar menyelenggarakan kegiatan upacara Penutupan Latihan Peningkatan Kemampuan dan pembinaan tradisi bintara Remaja angkatan 47  direktorat Samapta Polda Kalbar pada hari kamis tanggal 27 oktober  2022 sekitar jam 07.00 wiba  dilapangan Jananuraga Polda Kalbar, yang di pimpin oleh Kapolda Kalbar Irjen Pol Drs Suryanbodo Asmoro, M.M

Turut hadir dalam upacara tersebut Waka Polda Kalbar brigjen Pol Asep safrudin, SIK, MH  dan Para PJU Polda Kalbar 

Pembinaan tradisi ini dimaksudkan agar setiap anggota Polri yang baru dilantik atau memasuki kesatuan yang baru dapat segera menyesuaikan diri baik dalam hal sikap prilaku maupun kemampuan-kemampuan yang ada di kesatuan barunya yaitu Korps direktorat samapta Polda Kalbar

Pelaksanaan pembinaan tradisi tersebut sebelumnya dilaksanakan orientasi selama 6 hari yang di lanjutkan dengan pemberian pelatihan fungsi samapta dan pembekalan seluruh fungsi baik operasional maupun pembinaan  selama 3 bulan

Sebelum pelaksanaan pembinaan tradisi (Bintra) ini, dilaksanakan juga pelatihan  peningkatan kemampuan pengendalian massa, ketrampilan  mengemudi Roda 2, beladiri boxer / tarung derajat, SAR, persenjataan, K9, turjawali dan pembekalan seluruh fungsi oleh para direktur atau yg mewakili yang diikuti oleh 258 Orang bintara remaja yang terdiri dari 253 Polki dan 5 polwan

“Pembinaan tradisi ini adalah bertujuan untuk membentuk perilaku, sikap jiwa korsa, mental kejuangan dan memahami tugas umum Kepolisian khususnya Pengendalian massa dalam menghadapi tantangan tugas kedepan untuk persiapan dalam rangka mensukseskan pesta demokrasi pemilu 2024 mendatang .

“Selain itu diharapkan peserta latihan mampu menghadapi berbagai dinamika tantangan tugas yang semakin berat dan kompleks, seiring dengan perkembangan lingkungan yang sangat cepat dan dinamis."

Pembinaan tradisi tersebut di lakukan penyiraman air bunga dan pemasangan baret  oleh bapak kapolda Kalbar  kepada 2 orang perwakilan 1 Polki dan 1 polwan.

Dalam arahannya  Kapolda Kalbar mengucapkan selamat kepada para peserta pembinaan tradisi yang telah selesai melaksanakan latihan peningkatan kemampuan ,diharapkan peserta bintra mampu melaksanakan tugas yang sangat berat di direktorat samapta Polda Kalbar

Sebelum mengakhiri amanatnya Kapolda Kalbar  memberikan 4 (empat) point penekanan kepada para peserta bintra yaitu:
1. Jadilah insan  Bhayangkara yang selalu menjaga dan meningkatkan keimanan dan ketaqwaan terhadap alloh  Tuhan yang maha esa.
2. Laksanakan tugas dengan penuh komitmen dan rasa tanggung jawab, sebagai pelayan masyarakat yang santun dan bermoral serta hindari perbuatan yang dapat merusak citra diri dan organisasi polri;
3 Pahami bahwa setiap anggota polri dilapangan adalah representasi dari negara. Laksanakan tugas dengan sungguh-sungguh dan berupaya l tenaga mencegah terjadinya pelanggaran maupun kriminalitas;
4. Jalin kemitraan dengan seluruh komponen masyarakat, sehingga tercipta hubungan dan kerjasama yang sinergis.

“Dalam amanatnya juga Kapolda Kalbar mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung kegiatan ini sehingga penyelenggaraan Bintra ini dapat terselenggara dengan aman, tertib dan lancar”
Setelah upacara selesai di lanjutkan dengan peragaan beladiri, ketrampilan mengemudi R2 yg di rangkai dalam skenario patroli, pengendalian massa  yang di.libatkan juga K9 dari  situasi hijau sampai dengan situasi kuning dan massa bubar yang di pantau dengan dround ditsamapta Polda Kalbar dan terakhir seluruh peserta bersalaman dengan Kapolda Kalbar dan PJU Polda Kalbar

Sebagai penutup acara pembinaan tradisi di laksanakan giat long march 10 km yg di buka dengan kebutan bendera start di lapangan jananuraga  oleh Direktur ditsamapta Polda Kalbar Kombes Pol Permadi Syahid Putra SIK, MH dan sampai finish jam 11.30 wiba di mako Ex SPN Polda Kalbar,

Sumber Ditsamapta Polda Kalbar
Kompol Paino SPd

Kapolres Ketapang Kunjungi Pirman Apadil, Balita Penderita Hidrosefalus Di Desa Sungai Awan Kanan


Kapolres Ketapang, AKBP Yani Permana mengunjungi Pirman Apadil, Balita berumur 3 tahun yang menderita penyakit hidrosefalus, di Dusun Darussalam Desa Sungai Awan Kanan Kecamatan Muara Pawan Kabupaten Ketapang Kalimantan Barat, Rabu (26/10/2022). Dalam kunjungannya, Kapolres juga memberikan bantuan tali kasih untuk membantu biaya perobatan Pirman Apadil.

Setibanya di kediaman Pirman Apadil, Kapolres disambut Kapolsek Muara Pawan IPDA Arifianto Hamzah, anggota Polsek, Ketua Bhayangkari Ranting Muara Pawan serta orang tua dari Pirman Apadil, sdr Jamadi dan sdri Triyana.

Dalam kunjungannya Kapolres Ketapang juga membawakan kue ulang tahun serta bingkisan hadiah untuk Pirman Apadil dikarenakan hari ini merupakan ulang tahun Pirman Apadil. Tampak raut wajah balita tersebut gembira saat melihat kue ulang tahun dan bingkisan yang dibawakan Kapolres.

Setelah menyerahkan langsung kue ulang tahun serta bingkisan kepada ananda Pirman, Kapolres Ketapang menyempatkan berdialog dengan orang tua Pirman Apadil mengenai kondisi anaknya. Kapolres memotivasi sdr Jamadi dan istrinya, supaya tetap semangat dan tekun berdoa agar Allah SWT menyembuhkan penyakit yang diderita Pirman Apadil.

" Saya merasa iba dan menaruh harapan agar apa yang diderita Pirman Apadil segera Allah SWT angkat penyakitnya , sehingga dapat beraktifitas seperti anak seusianya ” Tutup Yani.

Rabu, 26 Oktober 2022

Tutup Dikreg Sespim Polri, Kapolri: Jangan Takut dan Ragu Lakukan Hal Terbaik untuk Masyarakat


Jawa Barat - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri penutupan pendidikan Sespimti Dikreg ke-31 dan Sespimmen Dikreg ke-62 Tahun 2022 di Lembang, Jawa Barat, Selasa, 25 Oktober 2022. 

Dalam pengarahannya, Sigit menekankan kepada seluruh peserta didik yang telah lulus untuk menyiapkan diri menjadi pemimpin yang profesional dan mau turun langsung ke lapangan untuk mendengar keluhan, menyerap aspirasi dan melayani masyarakat.

"Tentunya saya selalu ingatkan bahwa sebentar lagi rekan-rekan akan kembali bertugas, apa yang kalian dapatkan di sini, tentunya menjadi bekal pada saat rekan-rekan kembali melaksanakan tugas di lapangan. Dan tentunya saat ini tanggung jawab besar akan menjadi bagian yang rekan-rekan harus bisa jalani dengan baik," kata Sigit mengawali arahannya. 

Kepada seluruh lulusan, Sigit menekankan bahwa, segala ilmu yang telah diperoleh selama pendidikan harus bisa diimplementasikan untuk menjadi pemimpin yang bisa merangkul anggota dan melayani masyarakat. 

"Silakan untuk kemudian rekan-rekan praktikkan bagaimana kemudian rekan-rekan muncul mengaktualisasikan diri sebagai sosok-sosok pimpinan yang betul-betul handal membawa dan memimpin masing-masing satuan kerjanya di wilayah dimana rekan-rekan nanti ditugaskan. Jangan pernah takut dan ragu untuk terus melakukan hal yang terbaik untuk masyarakat," ujar Sigit. 

Dengan menjadi pemimpin yang bisa merangkul anggota serta melayani publik, kata Sigit, akan menunjukkan bahwa Polri dapat dipercaya oleh publik sehingga mewujudkan sosok personel kepolisian yang didambakan dan dicintai oleh masyarakat. 

"Terus bekerja mewujudkan Polri yang tegas, humanis, dekat dengan masyarakat dan dicintai masyarakat," ucap mantan Kabareskrim Polri itu. 

Oleh karena itu, Sigit menegaskan, para calon pemimpin Polri masa depan ini harus memiliki tiga kompentensi yakni, teknis, etika dan leadership. Dengan menguasai hal itu, Sigit meyakini, para lulusan akan menjadi sosok yang bisa diteladani oleh anggota serta masyarakat. 

Dengan terciptanya sosok pemimpin yang diteladani, menurut Sigit, akan menghindari dari segala macam bentuk potensi pelanggaran yang dilakukan oleh anggota, seperti pungutan liar (pungli), tidak profesional, perilaku buruk, kesewenang-wenangan, hingga perilaku kasar. 

Apabila dapat dicegah potensi pelanggaran sejak dini, diharapkan hal itu dapat mengembalikan tingkat kepercayaan publik, yang sempat menempatkan Polri menjadi salah satu lembaga negara yang paling dipercaya oleh masyarakat. 

"Jadi ini adalah catatan-catatan yang kalau kita semua ingin berubah menjadi baik, maka catatan-catatan ini kemudian harus diperbaiki harus dihilangkan. Sehingga potret rekan-rekan kedepan akan menjadi lebih baik," tutur Sigit. 

Sigit menuturkan, untuk meraih lagi kepercayaan publik ada beberapa strategi yang dapat dilakukan. Diantaranya adalah meningkatkan profesionalitas dalam menjalankan dan menuntaskan tugas. Kemudian, membangun Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul untuk menjawab tantangan zaman. Lalu, juga mampu memberangus segala bentuk kejahatan yang meresahkan serta menjadi perhatian masyarakat. 

Lebih dalam, Sigit memaparkan, pentingnya meningkatkan hubungan personel kepolisian dengan masyarakat atau Proximity Policing. Setiap personel harus mampu melakukan perbaikan instrumental agar mampu menerapkan Prediktif Policing. Menurut Sigit, strategi lainnya yang tak kalah penting adalah bagaimana menampilkan sosok yang betul-betul dicintai dan diharapkan oleh masyarakat atau Prosedural Justice. 

"Jadi bagaimana menekankan perlakuan rekan-rekan terhadap masyarakat secara patut dan adil. Tingkah laku kita, bagaimana kita betul-betul mau mendengarkan keluhan masyarakat, menunjukan kesungguhan dalam memberikan pelayanan," jelas eks Kapolda Banten itu.

Strategi selanjutnya adalah, kata Sigit, seluruh jajaran Korps Bhayangkara harus lebih transparan, rasional dan memenuhi logika publik dalam menjalankan tugasnya melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat. 

"Jadi ini yang harus rekan-rekan lakukan karena dari keempat strategi tersebut, maka yang berkorelasi paling kuat terhadap peningkatan kepercayaan publik adalah procedural justice," kata Sigit. 

Disisi lain, dalam kesempatan tersebut, Sigit juga kembali mengingatkan soal pengarahan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk segera dipahami serta ditindaklanjuti dengan baik dalam penerapannya. 

Lebih jauh, Sigit juga mengingatkan, para peserta lulusan Sespimti dan Sespimmen untuk terus menyiapkan diri guna menghadapi tantangan dan dinamika global yang penuh ketidakpastian. Mulai dari krisis global yang berdampak ke Indonesia, konflik antara Negara Rusia dan Ukraina, mengamankan Presidensi G-20, Pemilu 2024, hingga menindak tegas segala bentuk kejahatan-kejahatan konvensional yang dapat meresahkan masyarakat. 

"Terhadap peristiwa yang ada saya selalu sampaikan saat ini kita sedang terus diuji, ibarat emas saat ini kita sedang ditempa, dipanaskan, dimurnikan, diayak untuk bisa menjadi emas 24 karat. Pilihannya apakah rekan-rekan masuk menjadi bagian emas yang 24 karat atau rekan-rekan menjadi bagian yang lebur karena ujian yang saat ini sedang terjadi. Jadi saya kira kita semua sepakat bahwa rekan-rekan akan masuk menjadi bagian kelompok yang menjadi emas 24 karat," tutup Sigit.

Bareskrim Polri Tahan 2 Tersangka Dugaan Korupsi Pemberian Kredit BPD Jateng



Bareskrim Polri melakukan penahanan terhadap dua tersangka kasus dugaan tindak pidana korupsi pemberian kredit proyek Bank Pembangunan Daerah (BPD) Jawa Tengah cabang Jakarta tahun 2017-2019.

Penahanan terhadap Dirut PT Samco Indonesia, Boni Marsapatubiono dan Dirut PT Mega Daya Survey Indonesia, Welly Bordus Bambang merupakan pengembangan dari terpidana Bina Mardjani, pimpinan Bank Jateng cabang Jakarya yang telah divonis Pengadilan selama 7 tahun.

"Terhadap yang bersangkutan telah dilakukan penahanan selama 20 hari di Rutan Cabang Bareskrim Polri," kata Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo dalam keterangan tertulisnya, Rabu (26/10/2022).

Dedi menjelaskan, perkara yang menjerat tersangka Boni Marsapatubiono berawal saat tahun 2017 mengajukan fasilitas kredit proyek pada Bank Jateng cabang Jakarta sebesar Rp 74,5 miliar untuk lima proyek. Pengajuan tersebut pun disetujui.

"Adapun yang menjadi jaminan pengajuan kredit proyek tersebut adalah Surat Perintah Kerja (SPK), Cash Collateral (uang jaminan/deposit) dan jaminan asuransi yang dinilai dari prosentase cash collateral," ujarnya.

Dedi menuturkan, dalam proses pemberian kredit tersebut telah terjadi perbuatan melawan hukum, yakni persayaratan yang tidak terpenuhi dan adanya komimen fee sebesar 1 persen dari nilai pencairan kredit.

"Terhadap kelima proyek tersebut per tanggal 31 Mei 2020 telah dinyatakan pada posisi
Kolektibilitas 5 (macet), sehingga mengakibatkan kerugian negara sebesar
Rp 71.279.545.538,00. Adapun jumlah asset recovery dalam perkara tersebut sebesar Rp 2.681.583.434,00," katanya.

Sementara untuk tersangka Welly Bordus Bambang pada tahun 2018-2019 telah mengajukan 7 fasilitas kredit ke Bank Jateng cabang Jakarta sebesar Rp 57 miliar.

Adapun yang menjadi jaminan pengajuan kredit proyek tersebut adalah Surat Perintah Kerja
(SPK), Cash Collateral (uang jaminan/deposit) dan jaminan asuransi yang dinilai dari
prosentase cash collateral.

Dalam proses pemberian kredit tersebut telah terjadi perbuatan melawan hukum yakni persayaratan tidak terpenuhi dan adanya komimen fee sebesar 1 persen dari nilai pencairan kredit serta jaminan/SPK Fiktif).

"Terhadap seluruh proyek tersebut per tanggal 31 Mei 2020 telah dinyatakan pada posisi kolektibilitas 5 (macet), sehingga mengakibatkan kerugian negara sebesar Rp 62.216.924.108,00. Jumlah asset recovery dalam perkara tersebut sebesar Rp. 5.764.266.105,00," katanya.

Saat ini, kata Dedi, penyidik masih mendalami perkara TPPU atas perkara aquo. Kedua tersangka pun dijerat Pasal 2 dan atau Pasal 3 UU No. 31 Tahun 1999 sebagaimana telah diubah dengan UU No. 20 Tahun 2001, tentang perubahan atas UU No. 31 Tahun 1999, tentang Pemberantasan Tindak Pidana Korupsi Jo Pasal 55 ayat (1) ke 1 KUHP.

SOSIALISASI PUNGLI, KUATKAN PEMAHAMAN MASYARAKAT


Polres Sintang melalui setiap fungsi dan jajaran Polsek melaksanakan sosialisasi terkait pungutan liar menindak lanjuti arahan Kapolri yang disampaikan kepada Kasatwik lewat video conference, Senin (25/10).

Dalam arahannya Kapolri mengancam akan mencopot personelnya yang terlibat setoran, adapun setoran yang dimaksud oleh Kapolri sendiri yakni dikategorikan sebagai pungutan liar yang biasanya dilakukan oleh oknum-oknum tertentu.

Setoran ini sendiri selain pungutan liar yang biasanya terdapat pada unsur pelayanan, Kapolri juga menuturkan pemberian uang oleh anggota kepada komandan atau atasan termasuk dalam kategori tersebut sehingga ditegaskan oleh dirinya perilaku ini harus ditiadakan.

Kapolres Sintang melalui Kasi Humas AKP Sujiono mengatakan bahwa terkait tindak lanjut penanganan pungutan liar ini, pihaknya akan melakukan upaya pengawasan terhadap baik personel maupun atasan di tiap-tiap fungsi yang ada.

“Untuk unsur pengawasan, Kepolisian di tingkat wilayah atau Polres memiliki fungsi Siwas atau seksi pengawasan dengan tugasnya yakni sebagai pengawas tindakan personel yang menyimpang atau melanggar ketentuan salah satunya pungutan liar” Tuturnya.

Lebih lanjut Seksi Pengawas ini juga tidak terlepas dari kerjasama masyarakat bilamana ditemukan penyimpangan atau pelanggaran sehingga masyarakat juga berkontribusi dalam pengawasan terhadap personel.

“Sebagai unsur pengawas tentunya siwas mengawasi seluruh personel yang ada tapi masyarakat juga pastinya berkontribusi jika menemui oknum-oknum petugas Kepolisian dengan memberikan laporan kepada layanan pengaduan yang telah disiapkan” tambahnya.

Mengutip dari yang disampaikan oleh Kapolri, dirinya menegaskan nama-nama polisi yang mendapatkan jabatan atau sekolah dengan cara 'setoran' akan dibatalkan promosinya selain itu oknum-oknum petugas Kepolisian yang melakukan pungutan liar juga akan dijatuhi sanksi.

Satbinmas Polres Melawi Gelar Dialog Interaktif Bersama Dokter Spesialis Anak



POLRES MELAWI, POLDA KALBAR - Satbinmas Polres Melawi Polda Kalbar menggelar kegiatan dialog interaktif bersama dokter spesialis anak dr. Fanny J.S. Tangkudung, M. SC, Sp.A di ruangan dokter anak RSCH Nanga Pinoh Kabupaten Melawi, Senin (24/10/2022) sore.

Kegiatan dialog interaktif ini, membahas mengenai masalah penyakit gangguan ginjal akut progresif (GgGAPA) yang terjadi pada anak serta penggunaan obat sirup untuk anak-anak.

Adapun personel Satbinmas Polres Melawi yang melaksanakan kegiatan ini yaitu Bripka Ngadino, S.AP dan Brigpol Di Susilowati.

Menurut keterangan dari dr. Fanny saat ini dokter anak tidak memberikan resep obat dalam bentuk sirup, namun diganti berupa puyer.

dokter Fanny menjelaskan terkait gejala awal penyakit gangguan ginjal akut progresif atipikal (GgGAPA) pada anak-anak.

"Gejala klinis yang ditemukan (prodromal) pada pasien gangguan ginjal akut misterius umumnya meliputi infeksi saluran cerna, demam, ISPA, batuk pilek, dan muntah. Lalu, tidak bisa buang air kecil atau air seni mengering (anuria), dan kurangnya kadar air seni (oliguria)," jelasnya.

dr. Fanny juga meminta orang tua atau masyarakat untuk tetap tenang dan tidak panik dengan adanya penyakit GgGAPA ini.

Sementara itu, Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto melalui Kasat Binmas AKP Haryono menyampaikan kegiatan dialog interaktif tersebut dilaksanakan untuk memberikan informasi penting kepada masyarakat agar masyarakat memahami tentang penyakit GgGAPA ini.

"Kami berupaya memberikan informasi dan imbauan kepada masyarakat, agar masyarakat memahami tentang penyakit gangguan ginjal akut progresif atipikal ini dan langkah antisipatif masyarakat terhadap GgGAPA ini," terangnya.

Kasat Binmas AKP Haryono juga mengatakan Pemerintah melalui Kementerian Kesehatan Republik Indonesia telah mengumumkan obat sirup untuk anak-anak yang telah dilakukan pengujian dan dinyatakan mengandung cemaran EG/DEG yang melebihi ambang batas aman dan telah diumumkan pada tanggal 20 Oktober 2022 yang lalu.

"Dari ratusan sampel obat sirup dan obat lainnya untuk anak-anak ini, setelah dilakukan pengujian. Ditemukan ada 3 obat yang mengandung cemaran dietilen glikol (DEG) dan etilen glikol (EG) yaitu obat batuk berbentuk sirup merek Unibebi Cough Sirup, obat batuk berbentuk sirup merek Unibebi Demam Sirup dan obat batuk berbentuk Drops merek Unibebi Demam Drops. Ketiga obat ini mengandung cemaran EG/DEG melebihi ambang batas aman, kami berharap masyarakat lebih teliti dalam memilih obat-obatan secara khusus untuk anak-anak dan harus sesuai resep dokter ataupun tenaga kesehatan. Hal ini dilakukan untuk memberikan perlindungan dan menjamin kesehatan bagi anak-anak kita," tuntasnya.

Penulis : Oktavianus

Datangi Toko Obat Hingga Mini Market, Polisi Imbau Pelaku Usaha Tidak Jual 5 Jenis Obat Sirup Yang Ditarik Peredarannya


 
POLRES LANDAK - MENYUKE, Saat melaksanakan Piket Jaga Mako, Anggota Kepolisian Sektor Menyuke Bripka Yusliadi dan Bripka Timotius Niko, mendatangi sejumlah mini market, tokoh obat, hingga klinik di wilayah Kecamatan Menyuke, Kabupaten Landak Senin (24/10/2022).

Kedatangan petugas kepolisian tersebut untuk memberikan imbauan kepada para pemilik mini market petugas klinik agar tidak lagi menjual obar sirup yang sudah ditarik peredarannya.

“Ada sejumlah klinik, mini market hingga klinik yang kita datangi, tujuannya adalah memberikan imbauan kepada para pelaku usaha ini untuk tidak lagi menjual sejumlah merek obat sirup yang telah ditarik peredarannya oleh BPOM,” jelas Bripka Yusliadi.

Yusliadi menambahkan adapun sejumlah merek obat sirup yang saat ini ditarik peredarannya diantaranya Termorex Sirup, Unibebi Cough Sirup, Unibebi Demam Drops, Fluren DMP Sirup dan Unibebi Demam Sirup.

“Kita berharap ada kerjasama semua pihak untuk tidak menjual obat-obat yang dimaksud hingga ada pemberitahuan lanjutan dari pemerintah,” pungkasnya.


Penulis : Timotius Niko (Anggota Polsek Menyuke Polres Landak)
 

Selasa, 25 Oktober 2022

Polres Sekadau Dampingi Dinkes Cek Peredaran Obat Sirup di Pasaran


*Polres Sekadau dan Dinas Kesehatan Pantau Peredaran Obat Sirup di Toko dan Apotek*

Polres Sekadau bersama Dinas Kesehatan mendatangi sejumlah toko obat dan apotek guna meninjau peredaran jenis obat di pasaran khususnya obat dalam bentuk sirup atau cair, Senin 24 Oktober 2022.

Sebagaimana diketahui, Kemenkes RI telah mengeluarkan surat edaran berisi larangan untuk tidak mengkonsumsi beberapa jenis obat sirup terkait kasus gagal ginjal akibat kandungan zat berbahaya didalamnya.

Kapolres Sekadau melalui Kasat Binmas AKP Masdar mengatakan, pengecekan ini bertujuan untuk memastikan tidak adanya peredaran atau penjualan obat sirup tertentu karena mengandung DEG dan EG diambang batas aman.

Hasil pemeriksaan BPOM RI menyebutkan 5 merk obat sirup yang tidak boleh digunakan yakni Termorex Sirup, Flurin DMP Sirup, Unibebi Cough Sirup, Unibebi Demam Sirup dan Unibebi Demam Drops.

"Dari hasil pengecekan tidak ditemukan adanya peredaran obat tersebut. Setiap toko obat dan apotek sekarang ini tidak memperjualbelikan 5 jenis obat yang telah dilarang pemerintah," ujar Kasat Binmas.

Sebagai bentuk sosialiasi, Polres Sekadau memasang brosur pada setiap toko obat dan apotek agar informasi terhadap larangan terhadap penggunaan 5 jenis obat sirup tersebut diketahui masyarakat luas.

"Kepolisian akan terus mendampingi pengecekan terhadap peredaran obat di pasaran sembari mengimbau masyarakat untuk lebih teliti dan cermat saat membelinya," ungkapnya.

PENGAWASAN PEREDARAN OBAT YANG DILARANG OLEH BPOM DIWILAYAH SAMBAS


Sambas.Kalbar. Pada hari Senin tanggal 24 Oktober 2022 sekira pukul 10.15 Wib bertempat diwilayah Kecamatan Sambas Kabupaten Sambas telah dilaksanakan kegiatan Pengawasan terkait peredaran Obat Sirup  yang dilarang oleh BPOM diwilayah Kabupaten Sambas.
Kegiatan tersebut merupakan upaya dari Dinas Terkait dan Pihak Kepolisian dalam rangka mencegah peredaran 4 (empat) Merk Paracetamol Sirup yang dilarang oleh BPOM di wilayah Kab Sambas.
Hadir dalam kegiatan tersebut adalah Sekretaris Dinkes Kab. Sambas, Kasat Reskrim Polres Sambas, Kasat Narkoba Polres Sambas, Kabid Perdagangan Disperindakop Kab. Sambas, Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinkes Kab. Sambas, Kabid Yankes Dinkes Kab. Sambas, Kabid SDK Dinkes Kab. Sambas, Subkoor kefarmasian dan Alkes Dinkes Kab. Sambas, Personil Polres Sambas (15 Pers) dan Pegawai Dinkes Kab. Sambas 10 Personil.

Sasaran pengawasan Tim adalah Apotik dan Toko Obat yang ada diwilayah Kota Sambas antara lain adalah,
Apotek Terigas Farma Sambas ditemukan 27 Botol Unibebi Cough Syrup yang sudah disimpan digudang dan tidak diperjualbelikan.
Alfamart Desa Dalam Kaum tidak ditemukan jenis Obat yang dilarang pada Rak penjualan maupun Gudang penyimpanan barang.
Toko Obat Mulia Sambas  ditemukan 227 Botol Unibebi Cough Syrup yang sudah disimpan digudang dan tidak diperjualbelikan.
Toko Obat Segar Sambas ditemukam 33 botol Unibeby cougj syrup, flurin DMP syrup 9 botol yang sudah disimpan digudang dan tidak diperjualbelikan.
Apotek Duta Sehat Sambas ditemukan 6 Botol Unibebi Cough Syrup yang sudah disimpan digudang dan tidak diperjualbelikan.

Jenis Obat yang dilakukan pengawasan ada 4 (empat) Merk Paracetamol Sirup yang dilarang oleh BPOM, sebagai berikut :
1. Flurin DMP Sirup (obat batuk dan flu), produksi PT Yarindo Farmatama dengan nomor izin edar DTL0332708637A1, kemasan dus, botol plastik @ 60 ml.
2. Unibebi Cough Sirup (obat batuk dan flu), produksi Universal Pharmaceutical Industries dengan nomor izin edar DTL7226303037A1, kemasan Dus, Botol Plastik @ 60 ml.
3. Unibebi Demam Sirup (obat demam), produksi Universal Pharmaceutical Industries dengan nomor izin edar DBL8726301237A1, kemasan Dus, Botol @  60 ml.
4. Unibebi Demam Drops (obat demam), produksi Universal Pharmaceutical Industries dengan nomor izin edar DBL1926303336A1, kemasan Dus, Botol @ 15 ml.

Menurut Dinkes Kab. Sambas bahwa "Kegiatan Pengawasan ini dilaksanakan agar masyarakat terhindar dari penggunaan Obat Sirup untuk Anak-anak yang mengandung Dietilen Glikol (DEG) maupun Etilen Glikol (EG) yang diduga mengakibatkan Gagal Ginjal Akut pada Anak bahkan bisa berakibat kematian pada Anak diwilayah Kab. Sambas, sampai dengan tanggal 18 Oktober 2022 Kemenkes RI telah mencatat sebanyak 206 Anak di 20 Provinsi yang ada di Indonesia mengalami Gagal Ginjal Akut dan sebanyak 99 Anak Meninggal Dunia yang diduga akibat menggunakan obat sirup, jelasnya.

Humas

Ukir Prestasi, Kapolres Bengkayang Terima Penghargaan dari Komnas Perlindungan Anak dan Komunitas Polisi Selebriti


Jakarta - Kapolres Bengkayang Polda Kalbar AKBP Dr. Bayu Suseno SH, SIK, MM, MH mendapatkan penghargaan dari Polisi Selebriti yang bekerjasama dengan Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas Anak).

Pemberian penghargaan ini dilaksanakan dalam rangka HUT Komnas Anak Ke-24 dan HUT Polisi Selebriti Ke-4 yang diselenggarakan di Hotel Grandika Iskandarsyah Jakarta Selatan, Senin (24/10/22) malam.

Ketua Komnas Perlindungan Anak Arist Merdeka Sirait mengatakan penghargaan ini diberikan atas keberhasilan Polri dan jajaran dalam mengungkap berbagai kasus tindak pidana yang melibatkan anak dibawah umur baik sebagai pelaku maupun korban.

"Penghargaan ini tidak bisa diukur karena komitmen para penegak hukum untuk memberikan pelayanan hukum kepada para pelaku maupun korban kejahatan anak di awah umur ini. Oleh karena itu, mudah-mudahan penghargaan ini menjadi motivasi tersendiri untuk lebih meningkatkan kinerja dalam melindung anak-anak", katanya.

Zandre Badak selaku Ketua Polisi Selebriti mengatakan bahwa penghargaan ini sebagai jawaban dari isu-isu dan berita miring yang selama ini menerpa Polri.

“Apresiasi ini tentunya sebagai jawaban dari banyaknya berita-berita yang miring tentang Polri akhir-akhir ini baik di media maupun di media sosial. Tentunya ini juga sebagai motivasi dan penyemangat untuk terus mengabdikan diri kepada masyarakat bangsa dan negara”, kata Zandre Badak.

Hal senada disampaikan oleh Nahar, SH, MSi selaku perwakilan dari Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak RI yang melihat keberhasilan Polri yang berhasil menyelesaikan banyak perkara kasus yang melibatkan anak dibawah umur

Sementara itu, Kapolres Bengkayang AKBP Dr. Bayu Suseno mengungkapkan rasa syukur dan terima kasih atas penghargaan yang diberikan oleh Polisi Selebriti dan Komnas Anak.

"Penghargaan ini merupakan dedikasi dan konsistensi kami dari Polres Bengkayang untuk mengungkap dan menangani kasus berkaitan dengan kekerasan terhadap anak", kata Kapolres Bengkayang.

Penghargaan yang diberikan oleh Polisi Selebriti ini untuk memberikan apresiasi terhadap dedikasi dan konsistensi Polres Bengkayang dalam melakukan penanganan kasus kekerasan terhadap anak di Kabupaten Bengkayang.

"Penghargaan ini akan dijadikan sebagai motivasi dan pelecut semangat untuk terus menguatkan sebagai upaya dalam melindungi anak-anak dari berbagai ancaman kekerasan", tutur AKBP Dr. Bayu Suseno.

Kapolres Bengkayang berharap dengan penghargaan yang diberikan ini dapat menjadi semangat dan motivasi untuk lebih meningkatkan kinerja yang lebih baik lagi.

"Ini berkat semangat dan kerja keras seluruh personel Polres Bengkayang. Kedepan kita akan mempertahankan dan meningkatkan kinerja lebih baik lagi", tutup Kapolres.

Polres Bengkayang dan Kapolres Bengkayang pada Bulan Agustus 2022 juga memperoleh beberapa piagam penghargaan diantaranya:

1. Polisi Selebriti atas Keberhasilan mengungkap dan menangani kasus menonjol terhadap anak dibawah umur.

2. Lembaga Perlindungan Anak Indonesia sebagai Polres Ramah Anak.

3. Lembaga Perlindungan Anak Indonesia atas dedikasi dan komitmennya dalam mengungkap dan menangani kasus anak di Kabupaten Bengkayang.

4. Gerakan Polisi Sahabat Anak KAK SETO Award 2022 sebagai Kapolres Sahabat Anak  dalam penuntasan Kasus anak dibawah umur.

Tidak sampai disitu, apresiasi dan penghargaan juga diberikan oleh Komisi Perlindungan dan Pengawasan Anak Daerah Provinsi Kalimantan Barat kepada penyidik Unit PPA Polres Bengkayang sebagai Penyidik  Anak Terbaik.

Selain Kapolres Bengkayang yang menerima penghargaan terdapat beberapa Kapolda dan Kapolres di Indonesia yang mendapat penghargaan serupa yakni Kapolda Riau, Kapolda Sulsel, Kapolres Sukabumi, Kapolres Kotawaringin Barat, Kapolres Nganjuk, Kapolres Ngawi, Kapolres Bogor dan Kapolres Metro Jakarta Selatan.

Sambang Dua Desa, Satbinmas Polres Melawi Sampaikan Imbauan Tentang GgGAPA



POLRES MELAWI, POLDA KALBAR - Sambang dua Desa, Satbinmas Polres Melawi Polda Kalbar sampaikan imbauan tentang gangguan ginjal akut progresif atipikal (GgGAPA).

Adapun dua Desa yang dilakukan sambang oleh Satbinmas Polres Melawi tersebut yaitu Desa Tanjung Tengang Kecamatan Nanga Pinoh dan Desa Batu Buil Kecamatan Belimbing Kabupaten Melawi, Senin (24/10/2022).

Personel Satbinmas Polres Melawi yang melaksanakan sambang yakni Aiptu MTL. Tobing, Bripka Juliansyah dan Brigpol Di Susilowati.

Dilain tempat, Kapolres Melawi AKBP Sigit Eliyanto Nurharjanto melalui Kasat Binmas AKP Haryono menyampaikan kegiatan sambang Desa tersebut dilaksanakan oleh anggotanya untuk memberikan imbauan terkait dengan gangguan ginjal akut progresif atipikal (GgGAPA) yang disebabkan oleh obat yang mengandung dietilen glikol (DEG) dan etilen glikol (EG).

"Kami memberikan imbauan agar masyarakat untuk sementara waktu ini tidak membeli obat bebas tanpa rekomendasi tenaga kesehatan ataupun dokter," jelasnya.

Lanjutnya, "Masyarakat hendaknya tenang dan waspada terhadap gejala GgGAPA seperti berkurangnya atau tidak adanya buang air kecil secara mendadak," terangnya.

Adapun daftar produk yang telah dilakukan pengujian dan dinyatakan mengandung cemaran EG/DEG melebihi ambang batas aman dan telah diumumkan pada tanggal 20 Oktober 2022 (Berdasarkan data Kemenkes : 102 produk yang digunakan pasien). Nama produk, Unibebi Cough Sirup, Unibebi Demam Sirup dan Unibebi Demam Drops (Obat Batuk).

Adapun 7 jenis obat ini dinyatakan aman digunakan sepanjang sesuai aturan pakai yaitu Ambroxol HCI obat batuk, Anakonidin OBH obat batuk dan flu, Cetirizin obat alergi, Paracetamol (Mersifarma TM) obat penurun panas, Paracetamol (Kimia Farma) obat penurun panas, Paracetamol (Afi Farma) obat penurun panas dalam bentuk sirup dan Paracetamol (Afi Farma) obat penurun panas dalam bentuk Drops.

Sebanyak 133 jenis obat sirup yang tidak menggunakan propilen glikol, polieten glikol, sorbitol dan/atau gliserin/gliserol, dinyatakan aman digunakan sepanjang sesuai aturan pakai (berdasarkan data registrasi BPOM).

Penulis : Oktavianus