Pontianak, Kalbar – Kegiatan Apel pagi personil Polsek Pontianak Selatan di pimpin Kapolsek Pontianak Selatan KOMPOL ANNE TRIA SEFYNA, S. H.,S.I.K. dengan memberikan arahan tentang Atensi Bapak WakaPolda Kalbar yang disampaikan pada saat apel pagi di Polresta pada hari Kamis, tanggal 9 Februari 2023.
Senin, 13 Februari 2023.
Apel pagi yang diikuti oleh seluruh anggota Polsek Pontianak Sekatan dan Para Kanit dan Panit Polsek Pontianak Selatan dilaksanakan di Halaman Apel Polsek Pontianak Selatan.
Dalam arahan kepada peserta apel, Kapolsek Pontianak Selatan Polresta Pontianak memberikan arahan dan menyampaikan atensi dari Bapak Wakapolda Kalbar Brigjen Pol Asep Safrudin, S. I. k.,M.H yang disampaikan pada saat apel. Pagi di Polresta Pontianak pada tanggal 9 Februari 2023 .Adapun beberapa penekanan yang disampaikan adalah terkait tugas dan tanggung jawab sebagai anggota Polri, pertama, ucapan terima kasih dari Bapak Kapolda Kalbar dalam pelaksanaan Ops Liong telah berjalan dengan baik dan aman, dia meminta agar meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, minimalisir komplain masyarakat yang terkait dengan tugas melayani masyarakat.
Selanjutnya, Kapolsek Pontianak Selatan juga menekankan untuk anggota Polri agar tidak terlibat Narkoba, seperti yang disampaikan oleh Bapak Wakapolda Kalbar " Saya minta anggota polri tidak ada yang terlibat dalam jaringan Narkoba, mau pemakai, pengedar apalagi jadi bandar, pimpinan sudah membuat keputusan untuk di PTDH alias dipecat sebagai anggota polri, saya minta, betul - betul menjadi atensi untuk seluruh anggota Polri. Siapapun backing kalian, jika diketahui terlibat Narkoba, maka hukumannya saya pastikan akan di Pecat !" Tegasnya.
Sementara itu Kapolsek Pontianak Selatan juga memerintahkan kepada anggota Polwan untuk mematuhi aturan dalam penggunaan seragam dan tata tertib Polwan , jangan berbuat yang tidak pantas dilakukan oleh seorang anggota Polwan dan untuk anggota Polsek Pontianak Selatan saya berharap tidak ada Personil Polsek Pontianak Selatan yang terlibat Narkoba "tegasnya.
(Humas Polsek Pontianak Selatan)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar